Terkadang, ketika kita sik asiknya belajar ilmu dunia, sampai lupa, kita sebenarnya butuh yang namanya keseimbangan... agar tidak terlarut ke dalam sebuah kegelisahan, agar tidak terlarut dalam kesepian.. karena sebenarnya.. ada Allah yang selalu mengawasi kita, setiap tindakan baik dan buruk kita itu terekam.
{getToc} $title={Table of Contents}
Penciptaan kamera
Mungkin manusia lain tak mengetahuinya, tetapi... Sang Pencipta Maha Tau, semua terekam... ketika saya mempelajari ilmu penciptaan kamera, dan bagaimana sebuah kamera dapat merekam kejadian, frame by frame, saya benar benar sadar...
itulah sebuah rahasia ilmu yang terbuka perlahan, seharusnya dapat menjadikan diri kita sadar... bahwa "Jika kita adalah sebuah Motion Animation, maka tiap gerakan kita, tindak tanduk kita, dapat direkam frame by frame... coba bayangkan... jika tiap manusia di fasilitasi HARDDISK untuk merekam gerakannya... "
Makannya ada hukum alam "Sebab Akibat" bisa jadi itu kumpulan dari hitungan matematika yang rumit yang menjadikan berbagai macam rekaman tersebut sebagai barang bukti dan sumber kalkulasi.. jika hitungan sudah melebihi batas wajar, maka akan di kalikan sesuatu yang dapat mengurangi nilai ambang batas, supaya seimbang...
Semua itu ada pertanggung jawabannya... kan...
Nah dzikir Astaghfirullah Robbal Baroya ini menjadi favorit saya, terlebih ketika mengalami perasaan putus asa, kegelisahan, perasaan kalah dalam kompetisi..
Ada beberapa Fadhilah (keutamaan dan kelebihan) dari Membaca Istighfar, selain yang paling utama adalah mengingatkan kita terhadap Allah Subhanahu wa ta'ala سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى (Mahasuci atau Mahatinggi). Terlebih, mengingatkan terhadap posisi kita sebagai Hamba.
Fadhilah lain
Fadhilah lainnya :
- Memudahkan pintu rejeki
(ini bukan berarti kita meminta imbalan berupa rejeki, kalo dari pemahaman saya sendiri, dengan istighfar, kita menjadi tenang, pikiran kita jernih.. karena berhasil meredamkan sifat Sombong, Angkuh di dalam diri, sehingga... sebagai manusia.. dengan pikiran jernih.. kita dapat dengan mudah melihat berbagai macam peluang (rejeki) yang ada di muka bumi ini, dan tentu ketika pikiran kita jernih, maka kita dapat membedakan cara dalam mengambil rejeki tersebut, sehingga tidak terjerumus ke rayuan cara yang tidak baik, misalnya mengambil hak orang lain atau dengan cara menyebar kebencian, keburukan...
- Anak anak yang Sholeh
hal ini sangat diidamkan oleh banyak orang kan... anak yang sholeh. Tidak berbakti kepada orang tua, melainkan keimanannya terhadap sang pencipta sangatlah teguh, sehingga ia tidak mudah terprovokasi oleh berbagai macam keburukan di dunia ini.
- Usaha yang diberkahi
dari pemahaman saya, disini setiap apa yang diusahakan itu tidak menimbulkan gelisah, malah semakin kita berusaha, maka keimanan kita terhadap sang Pencipta semakin kokoh. Inilah sebenarnya usaha yang diberkahi.
- Terhindar dari lilitan hutang
ya, ini juga merupakan idaman banyak orang kan... di dalam islam, saya membaca beberapa pengetahuan, agar kita tidak menyepelekan yang namanya HUTANG, apalagi yang konsumtif.
Lilitan hutang itu tidak enak, beneran... ketika tiap hari yang terpikir dikepala adalah tagihan... tagihan dan tagihan...
Bagaimana membayarnya, smoga kita terhindar dari hal semacam ini...
Semoga sobatku yang kebetulan membaca tulisan ini, dengan ber istighfar, dimudahkan agar terbebas dari lilitan hutang piutang.
- Tidak mengalami kekeringan
dari pemahaman saya, dengan pikiran jernih, hati yang tentram, maka kita bisa mencari rejeki dengan langkah yang lebih tegak, tujuan yang lebih terarah dan karena kita berhasil meraih pintu rejeki tersebut, atas petunjuk petunjuk yang diberikan terhadap kita, maka ini bisa berarti "kehidupan kita berkecukupan" dan tidak kekeringan...
Jika ini dikaitkan dengan kebun... karena pikiran kita jernih, maka kita bisa menerapkan teknik teknik yang baik, supaya apa yang kita tanam tidak kekeringan.
Selain cara cara Allah SWT dalam memberikan kita bantuan dari arah yang tak diduga duga... Sehingga muncullah sebuah simpulan, "Allah SWT membantu disaat saat benar benar membutuhkan bantuan"
Tetapi bagaimana cara membantunya, jika tak ada usaha dari diri kita? maka dari itu kita perlu berusaha bro..
Lha reallyty show kayak Duit Kaget ato semacamnya aja, mengincar orang yang benar benar berusaha kok bro, mana mungkin jika males malesan, tidur tiduran, tiba tiba dilirik utuk dapat duit kaget...? oke oke anda adalah anaknya, tetapi yang diincar itu ternyata bapaknya, yang kesehariannya mencari uang dengan susah payah, dan itu yang membuat hati dari tim Reallity Show tergerak untuk memilih.
Oke, kembali lagi ke Dzikir..
Makna Dzikir secara sederhana
Makna Dzikir merupakan puji-pujian kepada Allah yang diucapkan berulang-ulang. Dzikir juga merupakan sebuah aktivitas ibadah dalam umat Muslim untuk dapat senantiasa mengingat Allah.
Di antaranya dengan menyebut dan memuji nama Allah, dan dzikir adalah satu kewajiban yang tercantum dalam al-Qur'an.
Dzikir itu intinya adalah lantunan yang bertujuan untuk mengingat Allah...
dalam bacaan Sholat pun, ada dzikir pendek yang memiliki keutamaan, seperti
Membaca Istighfar 3 kali (Astagfirullahal'azim)
Membaca Tasbih 33 kali (Subhanallah)
Membaca Tahmid 33 kali (Alhamdulillah)
Membaca Takbir 33 kali (Allahu Akbar)
Itu adalah dzikir yang dilakukan setelah melakukan Sholat Wajib 5 Waktu.
Lantas Astaghfirullah Robbal Baroya, ini bisa dibilang dari lantunan yang ada untuk mengingat Allah, memohon ampun, dan biasanya juga ada keterkaitan dengan Taubatan Nasuha,
Berikut ini lagu Astaghfirullah Robbal Baroya, beserta huruf Arab, Latin dan Artinya dalam terjemahan bahasa indonesia, supaya saya sendiri juga makin paham....... ya, ini adalah catatan, siapa tau anda juga butuh ...
*Dari beberapa sumber, saya menemui ada beberapa versi... tetapi disini saya mendapati yang liriknya kebetulan menyentuh bagi saya pribadi.. jadi saya catatkan disini "Belajar Agama Islam" karena liriknya... mengarah ke Dzikir, untuk mengingat Allah SWT, Sang Pencipta Alam Semesta, serta ini berkaitan dengan Taubat.
Lagu Islami Astaghfirullah Robbal Baroya
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، رَبَّ الـْــبـَرَايـَـا
Astaghfirullah robbal baroya
Aku mohon ampun pada Allah tuhan sekalian mahluk
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، مِــنَ الـْــخـَــطَايـَــا
Astaghfirullah minal khotoya (2x)
Aku mohon ampun pada Allah dari pada segala dosa
رَبِّ ز ِدْنـِى عـِــلـْــمًـا نـَــافـِــعـًــا
Robbi zidni i`lman nafia`
Ya Allah ya Tuhanku tambahkan lah Ilmu yang bermanfaat kepadaku
وَوَفـِّــقـْــنـِــى عـَــمـَــلاً مـَــقـْــبـُــولاً
Wawafiqni a`malan maqbula
Dan bimbing aku pada amalan yang diterima
وَهَــبْ لـِــى ر ِزْقـًــا وَاسِــعـًــا
Wahabli rizqon wasia`
Berikanlah aku rizqi yang luas
وَتـُــبْ عـَــلـَــيـْـنـَــا تـَــوبـَــة ً نـَــسـُــوحـًــا
Watub a`laina taubatan nasukha (2x)
Dan terimalah taubatku taubat Nasukha
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، رَبَّ الـْــبـَرَايـَـا
Astaghfirullah robbal baroya
Aku mohon ampun pada Allah tuhan sekalian mahluk
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، مِــنَ الـْــخـَــطَايـَــا
Astaghfirullah minal khotoya
Aku mohon ampun pada Allah dari pada segala dosa
وَلـِــهـَــذَا سـِــر ِّ * آدُع
فـِــى يـَــسـَــارى وَ عـَــسـَــارى
Walihaza sirri adu` fi yasari wa a`sari
Dan ini rahasia seruan Do'a ku padamu, Dan aku berharap moga di permudahkan
أ َنـَــا عـَــبـْـدٌ صـَـارَ * فـَــقـْــرى
إ ِنَّ * فـَــقـْــرى * وَالـضـِّــرَارى *
Ana a`bdun soro faqri inna faqri waddhirori
Aku adalah seorang hamba yang fakir
إ ِنَّ * فـَــقـْــرى * وَالـضـِّــرَارى *
Inna faqri waddhirori
Sesungguhnya kami fakir dan memerlukanmu (membutuhkanmu)
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، رَبَّ الـْــبـَرَايـَـا
Astaghfirullah robbal baroya
Aku mohon ampun pada Allah tuhan sekalian mahluk
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، مِــنَ الـْــخـَــطَايـَــا
Astaghfirullah minal khotoya
Aku mohon ampun pada Allah dari pada segala dosa
وَالـْــكـَــفـَــانـِــى عـِــلـْــمُ رَبــِّــى *
Walkafani i`lmu robbi
Dan cukupkan aku dengan ilmumu ya rab
بــِالـْــسـُــؤَالـِــى وَاخـْــتـِــيـأر ِى
Bil suali wakhtiyari
Dengan soalanku(permohonanku) dan pilihanku
يـَــا إ ِلــَــهـِــى وَ مـَــلِــيــكـِــى
Ya Ilahi wa maliki
Wahai tuhanku yang menguasai diriku
أ َنـْــتَ تـَــعـْــلـَــمْ كـَــيـْــفَ حـَــالـِــى
Anta ta`lam kaifa khali (2x)
Engkau maha mengetahui keadaan hambamu ini
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، رَبَّ الـْــبـَرَايـَـا
Astaghfirullah robbal baraya
Aku mohon ampun pada Allah tuhan sekalian mahluk
أ َ سـْــتـَـغـْـفـِـرُ الله، مِــنَ الـْــخـَــطَايـَــا
Astaghfirullah minal khotoya
Aku mohon ampun pada Allah dari pada segala dosa
Hadad Alwi juga saya telusuri, melantunkan lagu ini dalam judul Astaghfirullah..
Sebenarnya ketika riset awal, saya bingung juga, karena ada yang nulis ini Dzikir, ada yang nulis Sholawat...
Tetapi, saya mendapati, ternyata disini intinya ada "Astaghfirullah" dimana ini merupakan "Istighfar".
yang berarti Mohon Ampun... istighfar berkaitan erat dengan Dzikir, terbukti dengan adanya "Robbal Baroya" dimana "Mohon Ampun" itu ditujukan kepada Allah tuhan sekalian mahluk.
Kita ini kan, manusia... termasuk Makhluk.
Hehe...
Ketika melantunkannya, niatkan untuk dekat dan mengingat Allah, karena di dalam Al Qur'an pun ada ayat tentang ini..
QS. Al-Baqarah Ayat 152 yang terdapat dalam Al Qur'an Juz 2
فَاذۡكُرُوۡنِىۡٓ اَذۡكُرۡكُمۡ وَاشۡکُرُوۡا لِىۡ وَلَا تَكۡفُرُوۡنِ
Fazkuruuniii azkurkum washkuruu lii wa laa takfuruun
Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku.
Tafsir QS. Al-Baqarah Ayat 152 yang bersumber dari Kementrian Agama Republik Indonesia
Atas semua kenikmatan itu, Allah menyuruh kaum muslim untuk selalu mengingat-Nya. Maka ingatlah kepada-Ku, baik melalui lisan dengan melafalkan pujian, melalui hati dengan mengingat kekuasaan dan kebijaksanaan Allah, maupun melalui fisik dengan menaati Allah. Jika kamu mengingatku, Aku pun pasti akan ingat kepadamu dengan melimpahkan pahala, pertolongan, dan kebahagiaan di dunia dan akhirat. Bersyukurlah pula kepada-Ku atas nikmat-Ku dengan menggunakannya di jalan-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku, kepada nikmatnikmatku, dan mempergunakannya untuk berbuat maksiat.
Maka dengan nikmat yang telah dianugerahkan Allah kepada kaum Muslimin, hendaklah mereka selalu ingat kepada-Nya, baik di dalam hati maupun dengan lisan, dengan jalan tahmid (membaca al-hamdulillah), tasbih (membaca Subhanallah), dan membaca Al-Qur'an dengan jalan memikirkan alam ciptaan-Nya untuk mengenal, menyadari dan meresapkan tanda-tanda keagungan, kekuasaan dan keesaan-Nya.
Apabila mereka selalu mengingat Allah, Dia pun akan selalu mengingat mereka pula. hendaklah mereka bersyukur kepada-Nya atas segala nikmat yang telah dianugerahkan-Nya dengan jalan melaksanakan ketentuan-ketentuan yang telah ditetapkan-Nya dan dengan jalan memuji serta bertasbih dan mengakui kebaikan-Nya. Di samping itu, janganlah mereka mengkufuri nikmat-Nya dengan menyia-nyiakan dan mempergunakannya di luar garis-garis yang telah ditentukan-Nya.
sumber: kemenag.go.id
Surat Al Baqarah dengan jumlah 286 ayat, turun di Madinah yang sebahagian besar diturunkan pada permulaan tahun Hijrah, kecuali ayat 281 diturunkan di Mina pada Hajji wadaa' (hajji Nabi Muhammad s.a.w. yang terakhir). Seluruh ayat dari surat Al Baqarah termasuk golongan Madaniyyah, merupakan surat yang terpanjang di antara surat-surat Al Quran yang di dalamnya terdapat pula ayat yang terpancang (ayat 282).
Surat ini dinamai Al Baqarah karena di dalamnya disebutkan kisah penyembelihan sapi betina yang diperintahkan Allah kepada Bani Israil (ayat 67 sampai dengan 74), dimana dijelaskan watak orang Yahudi pada umumnya. Dinamai Fusthaatul-Quran (puncak Al Quran) karena memuat beberapa hukum yang tidak disebutkan dalam surat yang lain. Dinamai juga surat alif-laam-miim karena surat ini dimulai dengan Alif-laam-miim.
Sekian untuk RAHMANCYBER Belajar Agama Islam, kali ini.. hehe, biar seimbang ya pembahasannya. Pembahasan lainnya bisa disimak di "RahmanCyber Belajar Agama Islam"
Untuk pembahasan tentang agama lebih mendalam, anda bisa tanya tanya di salah satu blog kontributor di RahmanCyber ini, silahkan kunjungi Sub Domain Ini
Anda bisa tanya - tanya seputar pengetahuan agama islam, karena adminnya memang lulusan dari IAIN Tarbiyah, jadi kemungkinan besar sudah menjadi keahliannya.. tetapi karena ngajar juga, jadi sekarang agak jarang update sepertinya...
Sedangkan di RahmanCyber Belajar Agama Islam ini, modelnya "Belajar Bersama" :)
Jika ada kesalahan dalam penyampaian, mohon untuk di beri pembenaran pada kotak komentar yang tersedia, disini kita belajar bersama...
Apa yang benar, datang dari Allah SWT, mungkin yang menggerakkan dan mempermudah saya dalam menulis Postingan ini...
InsyaAllah, ini saya niatkan untuk belajar, sekaligus membuat catatan dari pemikiran saya..
Jika ada kesalahan, itu datangnya dari saya Pribadi..
Saya selaku Admin RahmanCyber.NET , mohon maaf yang sebesar besarnya...
F.N.A-RED